Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Lampung Barat Drs. Nukman M.M meminta kepala Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten setempat.
Meningkatkan mutu pendidikan menurutnya, selain menjalankan program nasional juga harus banyak muatan lokal yang diterapkan disetiap sekolah.
Pada acara Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lampung Barat terkait Inplementasi program-program prioritas kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), Kamis (02/11/2023) di gedung Pancasila Kecamatan Balik Bukit, ia menyampaikan peran penting kepala sekolah dalam upaya peningkatan mutu pendidikan.
“Yang mencakup pemenuhan standar proses, kompetensi, dan pengelolaan dalam penyelenggaraan pendidikan,” ucap Pj. bupati Lampung Barat.
Ditambahkannya, para kepala sekolah harus terus berinovasi agar bisa menyelenggarakan pendidikan yang mampu membentuk generasi yang bermanfaat bagi diri, keluarga, lingkungan, daerah, bangsa, dan negara.
Selain itu, ia juga berharap agar pihak sekolah terus meningkatkan pendidikan di bidang keagamaan, sebab menurutnya, penempaan ahlak merupakan hal yang sangat penting terhadap pendidikan siswah-siswi.
“Saya berharap semakin banyak sekolah disemua tingkat khususnya di Lampung Barat dapat meningkatkan mutu pendidikan keagamaan karena percumah jika seorang siswa pintar namun memiliki ahlak yang kurak baik,” kata dia.
Di depan para pengawas guru dan seluruh kepala sekolah tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Lampung Barat, Nukman mengatakan guru dan kepala sekolah harus memiliki kecakapan yang kreatif, inovasi, hal tersebut bertujuan untuk menghadapi perubahan dan peningkatan mutu pendidikan.
“Guru dan kepala sekolah harus mampu mengembangkan pendekatan pembelajaran yang menarik dan menginspirasi siswa untuk mencapai tujuan pendidikan yang lebih baik,” pungkasnya.
Sementara, kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Barat Bulki S.Pd,. M.M menceritakan dengan adanya Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) maka tenaga guru di Kabupaten Lampung Barat mengalami meningkatan.
Dirinya optimis dengan semakin meningkatnya tenaga guru tersebut ke depannya pendidikan di Lampung Barat akan semakin baik.
“Dengan semakin meningkatnya tenaga pendidik di Kabupaten Lampung Barat ini saya berharap dapat meningkatkan mutu pendidikan ke depannya,” pungkasnya.