Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat melakukan kegiatan rutin coffee morning dalam rangka evaluasi dan perencanaan kerja di wilayah setempat, Senin (9/5/2022).

 

Acara yang berlangsung di Aula Kagungan Setdakab. Lampung Barat itu, dipimpin Langsung Bupati Lampung Barat H. Parosil Mabsus didampingi Wakilnya Drs. Mad Hasnurin serta dihadiri Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Adi Utama, seluruh Assisten, Staf Ahli, Kepala Perangkat Daerah Lampung Barat, Camat dan Kepala Puskesmas di 15 Kecamatan yang ada di Lampung Barat.

 

Dalam kegiatan tersebut, dibahas mengenai persiapan pelantikan Peratin (Kepala Desa) gelombang pertama yang diikuti 60 Pekon (Desa) di 15 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Barat.

 

Setelah dilakukan Pemilihan Peratin (Pilpratin) serentak gelombang pertama pada 23 Februari kemarin, diagendaian Pelantikan Peratin itu dimulai besok, Selasa (10/5) diawali di Kecamatan Batu Brak dan pelaksanaanya sendiri didukung dengan berbagai macam pelayanan, tercatat 16 pelayanan dari instansi horizontal dan 4 (empat) pelayanan dari instansi vertikal.

 

Berbagai macam pelayanan dari 16 instansi horizontal itu diantaranya pelayanan Administrasi Kependudukan, seperti perekaman e-KTP, Penerbitan KK, e-KTP, KIA, akta kematian, kelahiran dan perkawinan.

 

Selain itu pelayanan perizinan, seperti pembuatan kartu pencari kerja (kartu kuning), Izin UMKM, izin urusan kesehatan (praktek dokter, bidan, perawat dan apoteker).

 

Kemudian pelayanan Keluarga Berencana (KB), pelayanan Vaksinasi Covid-19 dan cek golongan darah, pelayanan pemeriksaan kesehatan hewan ternak serta pelayanan perpustakaan keliling.

 

Sementara itu, empat pelayanan yang akan digelar instansi vertikal tersebut yakni dari Sistem administrasi manunggal satu atap (Samsat), Kementerian Agama, Pengadilan Agama dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

 

Dari sekian banyak pelayanan yang mendukung berjalannya proses pelantikan Peratin itu, ditujukan untuk mempermudah dalam memberi pelayanan kepada masyarakat.

 

Hal itu juga merupakan salah satu implementasi dari Pitu program poin keenam yang dicanangkan Pemkab Lampung Barat di bawah kepemimpinan Bupati Parosil dan Wakil Bupati Mad Hasnurin (PM), yaitu Masyarakat Berdaya Saing dan Peningkatan Kinerja Pelayanan Publik.

 

Selaku kepala daerah, Parosil berharap prosesi pelantikan Peratin tersebut berjalan aman dan lancar.

 

“Saya minta dukungan dan kerja keras dari seluruh pihak untuk bekerja sama agar prosesi pelantikan ini lancar dan penuh suasana kegembiraan,” ungkap Parosil.

 

Selanjutnya, pada kegiatan coffee morning tersebut dibahas mengenai penanganan konflik gajah yang terjadi di kecamatan Suoh dan Bandar Negeri Suoh (BNS). Selain itu dibahas pula terkait penanganan dan pencegahan stunting di Kabupaten Lampung Barat.